kucing-kampung-mengintip-di-belakang-gorden-biru

Cara merawat bulu kucing

Kucing menghabiskan sebagian besar waktunya dengan membersihkan diri. Bukan berarti kamu tidak perlu membantu si Kitty untuk membersihkan bulunya. Di artikel ini, ada info lengkap mengenai bagaimana cara merawat bulu kucing kamu yaa 🙂

Alligator Fast Solution banner ad mycatboots

Meskipun kucing kamu sibuk seharian membersihkan bulunya, kamu harus juga memperhatikan kesehatan bulunya. Bulu yang bagus menandakan bahwa si Kitty sehat. Perawatan rutin perlu sekali untuk mempertahankan keindahan bulu panjangnya ataupun pendek bila si Kitty berbulu pendek.

Mengapa harus memelihara bulu kucing?

Merawat bulu kucing kamu bertujuan agar penampilannya bagus. Namun sisi estetika bukanlah satu-satunya alasan untuk merawat bulunya. Meskipun kucing kamu lebih sering melakukannya sendiri dengan sangat baik, seiring bertambahnya usia, ia mungkin lebih kesulitan membersihkan bagian-bagian tertentu dari tubuhnya. Gumpalan bulu akan bertambah banyak, pori-pori kulit lebih gampang tersumbat dan infeksi bisa muncul. Tapi jangan khawatir. Terlalu sering menggunakan produk atau shampo dapat mengiritasi kulit karena terlampau kering.
Saat perawatan si Kitty harus menjadi momen yang menyenangkan bagi kalian berdua. Biasakan grooming kucing kamu dari muda.

Bagaimana cara merawat bulu kucing?

Menyisir secara teratur

Sisir bulu kucing kamu secara rutin. Maupun itu panjang atau pendek, sering menyisir bulu si Kitty sangat penting.
Seminggu sekali untuk kucing berbulu pendek.
Setiap dua hari untuk kucing berbulu panjang.
Pada periode pergantian bulu, kamu harus lebih sering menyisir si Kitty. Ini akan mencegah kucing kamu untuk menelan terlalu banyak bulu saat membersihkan diri sehingga si Kitty harus sering mengeluarkan bola bulu.
Untuk kucing berbulu pendek, kamu bisa menggunakan sikat lembut atau sarung tangan karet khusus untuk menyisir bulu kucing. Dengan alat itu kamu bisa membantu menghilangkan bulu mati dan mengencangkan kulit kucing kamu.
Untuk kucing berbulu panjang, kamu bisa merawat di Kitty dengan sisir logam bergigi besar. Kamu harus hati-hati agar tidak mengiritasi kulitnya yaa

Menghilangkan gumpalan bulu

Jika kucing kamu memiliki bulu yang panjang, kamu dapat membantunya menghilangkan gumpalan bulunya. Bisa muncul kapan saja, gumpalan-gumpalan bulu itu paling sering mengganggu kucing yang lanjut usia yang sering kesulitan untuk membersihkan bagian tertentu dari tubuhnya. Simpul ini mencegah kulit untuk bernapas, meningkatkan infeksi kulit, mempercepat pembentukan ketombe, atau memungkinkan keberadaan parasit. 
Bagaimanapun sebaiknya gumpalan bulu harus dihilangkan. Jangan repot-repot dengan sikat atau sisir; sebagai gantinya, gunakan gunting kecil berujung bulat untuk memotong simpul di pangkal. Hati-hati agar jangan melukai si Kitty.

Pentingnya diet

Makanan sehat adalah faktor utama agar bulu kucing kamu bagus sekali. Jika kualitas makanan kurang baik, bulu kucing akan kusam. Bulu kucing bisa juga rontok. Protein, asam lemak penting sekali serta vitamin A berkontribusi pada keindahan bulu kucing kamu. Ada makanan khusus yang memungkinkan kucing kamu memiliki bulu yang bagus.

APAKAH SAYA HARUS MEMBERIKAN SUPLEMEN MAKANAN?

Jika kamu memilih makanan yang berkualitas, suplemen makanan tidak diperlukan.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *